Semarakkan Gelora Kebebasan Indonesia, Hadirkan Pameran Seni Visual Kolaborasi Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa dan Siji Art Management

Yogyakarta – Menampilkan kemewahan seni visual yang sudah merambah ke kancah internasional seperti Shanghai Art Fair, kini  Siji Art Management kembali memamerkan karya-karya pilihannya di salah satu properti hotel bintang 5 Marriott International, tepatnya di Sheraton Mustika Yogyakarta Resort and Spa bertajuk “Merdeka: Gelora Kebebasan”.

Pameran seni ini diresmikan pada 23 Agustus 2024 oleh Bupati Sleman, Dra. Hj. Kustini Sri Purnomo dan dihadiri oleh perwakilan Kejaksaan Agung RI, Bpk Sri Kuncoro, S.H., M.Si, Kepala Kejaksaan Tinggi DIY, Kepala Kejaksaan Negeri Sleman, Kepala Kejaksaan Negeri Bantul.,  I Gede Sujana selaku General Manager Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa, serta Cut Nailil Muna selaku founder dari Siji Art Management. Pameran seni ini dibuka untuk umum secara gratis tanpa tiket masuk, mulai 24 Agustus 2024 – 23 November 2024 yang tersebar indah di berbagai titik hotel. 

Pameran ini menghadirkan 11 seniman berbakat dari dua kota yang menjadi poros kemerdekaan Indonesia yakni Jakarta dan Jogjakarta. Mereka adalah  Iwan Suhaya, Galam Zulkifli, Yayat Surya, Syahrizal Pahlevi, Bonny Setiawan, Tofan Siregar, Adelano W, Agustan, Arul Lail,  Kemal Putra Suhaya, dan Chua Chen Wei seniman muda asal Singapura. Tujuan dari pameran ini adalah untuk merayakan dan mengapresiasi seni kontemporer sambil memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk terhubung dengan karya-karya yang menggugah pikiran dan membangkitkan imajinasi.

“Melalui pameran ini, kami ingin memperkenalkan keanekaragaman dan kemajuan dalam seni kontemporer, serta mendukung dan menginspirasi seniman dalam komunitas kita.” ucap
I Gede Sujana, General Manager Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa. “Dengan pameran ini, kami berharap dapat menciptakan ruang yang mendorong dialog tentang seni, budaya, dan inovasi, serta menghubungkan seniman dengan audiens yang lebih luas.” lanjutnya.

Menjunjung kelestarian alam, kolaborasi ini sarat makna akan kepedulian alam yang diwujudkan dengan pelelangan 1 lukisan karya Iwan Suhaya pada hari pembukaan pameran (23 Agustus 2024) dengan sepenuhnya diperuntukan aktivitas CSR (Corporate Social Responsibilty) pelepasan tukik di pantai Yogyakarta.  “Tidak hanya menorehkan seni dalam mahakarya, kami turut berkontribusi pada alam, agar tercipta keseimbangan ekosistem yang berpengaruh untuk masa kini hingga kedepannya” terang Iwan Suhaya, professional artist dari Siji Art Management.

Pameran seni ini juga akan menyuguhkan berbagai kegiatan menarik, termasuk Artist Talk dengan seniman profesional yang akan memberikan wawasan mendalam tentang proses kreatif mereka. Nantikan juga jadwal kegiatan-kegiatan menarik lainnya, seperti workshop lukisan kanvas dan workshop melukis gerabah yang bisa di reservasi sembari mencicipi kudapan istimewa dari Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa.

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor telepon 0895 35870 3063 atau kunjungi akun Instagram resmi Sheraton Mustika Yogyakarta Resort and Spa @sheratonjogja.

Latest Article