Raksasa Liga Italia AS Roma resmi meminjam “Romelu Lukaku” dari Chelsea selama satu musim penuh. Kabar disampaikan “I Giallorossi” lewat laman resmi dan media sosial klub pada 31 Agustus waktu setempat. Hal tersebut membuat pemain berusia 30 tahun tersebut akan bekerja sama kembali dengan mantan pelatihnya di Manchester United (MU) Jose Mourinho.
“AS Roma dengan bangga mengumumkan penandatanganan Romelu Lukaku dari Chelsea untuk sementara hingga 30 Juni 2024. Di Roma, Lukaku akan mengenakan nomor punggung 90. Selamat datang, Romelu!” Demikian pernyataan Roma dilansir dari laman resminya.
Lukaku mengaku telah berbicara dengan pemilik klub. Dan Lukaku terkesan dengan ambisi klub. Setelah mencapai kesepakatan, Lukaku mengajak seluruh tim untuk bekerja keras serta berkembang dari pertandingan ke pertandingan lainnya. “Saya tidak sabar untuk menyediakan diri bagi tim saya rekan satu tim, di dalam dan di luar lapangan,” katanya.
Dalam kontrak peminjaman tersebut AS Roma dan Chelsea sepakat untuk tidak menyematkan opsi wajib beli. Sehingga bomber timnas Belgia tersebut akan kembali ke Chelsea pada musim depan. Di AS Roma, Lukaku akan memakai nomor punggung 90 nomor yang sama seperti yang dia pakai di Inter Milan pada musim sebelumnya.
Lukaku awalnya diperkirakan akan kembali ke Inter Milan secara permanen setelah masa pinjamannya dari Chelsea pada musim 2022/2023 berakhir. Namun Nerazzurri diduga membatalkan minat setelah mengetahui bahwa sang pemain juga melakukan pembicaraan dengan Juventus secara diam-diam.
Inter sangat marah dengan pengungkapan tersebut. Namun Juventus yang masih memiliki Dusan Vlahovic gagal mencapai kesepakatan dengan Chelsea sehingga Roma menjadi yang terdepan dalam daftar merekrut Lukaku. Hal tersebut mengingat keinginannya untuk bekerja di bawah asuhan Mourinho, Lukaku memanfaatkan kesempatan kembali ke Italia.