7 Musisi Indonesia Akan Tampil di SXSW Australia

SXSW Australia akan diadakan Tujuh Musisi Indonesia akan ramaikan festival South by Southwest Australia yang diadakan pada tanggal 15 – 22 Oktober 2023 (sxsw.com)
SXSW Australia akan diadakan Tujuh Musisi Indonesia akan ramaikan festival South by Southwest Australia yang diadakan pada tanggal 15 – 22 Oktober 2023 (sxsw.com)

Festival South by Southwest (SXSW) yang biasa diadakan di Austin, Texas akan digelar pertama kali di Sydney, Australia pada tanggal 15 – 22 Oktober 2023, yang dimana panggung musiknya baru dimulai pada tanggal 18 Oktober 2023.

SXSW merupakan Festival tahunan yang biasa menampilkan aksi musisi dari seluruh dunia. Festival ini menjadi festival yang kedua mereka adakan tahun ini, setelah sukses di negara asalnya pada Maret lalu. SXSW Australia sendiri juga sudah mengeluarkan daftar musisi yang ikut menjadi penampil acara melalui website reminya. Dari sekian banyak penampil, 7 perwakilan dari Indonesia siap beraksi di sana.

Musisi Indonesia yang berkesempatan tampil dalam SXSW Australia antara lain Ardhito Pramono, Batavia Collective, Feby Putri, GAC, Grrrl Gang, Hindia, dan Isyana Sarasvati.

“Hindia akan meramaikan panggung SXSW Sydney Music Festival 2023. Catat tanggalnya 18-22 Oktober 2023. Sampai jumpa di Sydney!,” dalam postingan Instagram @suneatercoven.

SXSW Australia menjadi kesempatan kedua bagi Grrrl Gang. Sebelumnya, mereka direncanakan akan tampil di SXSW 2020 namun batal karena pandemi.

Terdapat kesamaan dari para penampil Indonesia di SXSW. Pada acara ini mereka membawa materi terbaru, baik album penuh, album mini, maupun single. Panggung SXSW tentu menjadi ajang prmosi karya musik terbaru mereka.

Aksi musisi Indonesia di panggung SXSW bukan hal yang baru. Selama penyelenggaraan, festival pernah mengundang Tuan Tigabelas, Yacko, White Shoes & The Couples Company, The SIGIT, Shaggydog, Efek Rumah Kaca, dan nama besar lainnya.

Latest Article