Tip Tap Toe Valentine Day Hadirkan Menu Set Spesial

Hari Valentine, yang jatuh pada tanggal 14 Februari setiap tahunnya, adalah perayaan kasih sayang yang telah dirayakan secara global. Hari ini menjadi momen spesial bagi banyak pasangan untuk mengungkapkan perasaan cinta dan kasih sayang mereka.

Meskipun perayaan ini telah menjadi tradisi modern, asal-usul Hari Valentine sebenarnya cukup beragam dan masih menjadi perdebatan. Beberapa teori yang paling populer antara lain:
● Santo Valentine: Beberapa sumber mengaitkan hari ini dengan Santo Valentine, seorang uskup Katolik yang hidup pada abad ke-3. Konon, ia diam-diam menikahkan para pasangan muda yang dilarang menikah oleh kaisar Romawi pada saat itu.
● Festival Lupercalia: Ada juga yang berpendapat bahwa Hari Valentine berasal dari festival Lupercalia, sebuah perayaan Romawi kuno yang didedikasikan untuk dewa cinta, Lupercus. Selama festival ini, diadakan berbagai ritual dan perayaan yang berkaitan dengan cinta dan kesuburan.

Hari Valentine tidak hanya sekedar perayaan romantis, tetapi juga memiliki makna yang lebih dalam. Hari ini menjadi pengingat akan pentingnya cinta, kasih sayang, dan hubungan baik dengan orang-orang di sekitar kita.


Awal tahun 2025 Tip Tap Toe kembali hadir dengan terobosan baru spesial di hari Valentine tanggal 14 Februari 2025. Hanya dengan harga Rp. 655.000;- / Couple, Valentine Festive hadir dengan set menu spesial mulai dari Makanan Pembuka hingga Makanan Penutup. Cita rasa yang belum pernah dihadirkan sebelumnya di Tip Tap Toe wajib menjadi tujuan utama di Hari Valentine nanti.


Valentine Festive Set Menu

  • Appetizer : Garlic Bread & Salmon Mentai
  • Soup: Sun Flower Soup
  • Main course: Beef Medallion Hunter Sauce (Pan Fried Tenderloin with Mushroom Sauce
    and Spaghetti Pomodoro) Free glass of Red Wine
  • Dessert: Peach Melba

Rayakan Valentine dengan kesayangan hanya di Tip Tap Toe

Latest Article