Memperingati 75 tahun hubungan bilateral antara Italia dan Republik Indonesia, Kawedanan Kridhamardawa Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat bekerjasama dengan Embassy of Italy in Jakarta (Kedutaan Besar Italia) dan Istituto Italiano Di Cultura (Institut Kebudayaan Italia Jakarta) mempersembahkan:
A Tribute to Giacomo Puccini
Peringatan 100 Tahun Kematian Puccini
Menampilkan:
Conductor, Margherita Colombo
Soprano, Carmen Lopez
Tenor, Alessandro Fantoni
Yogyakarta Royal Orchestra & Choir
Orkestra ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 21 September 2024 pukul 19.30 WIB – selesai (open gate 18.00) dan berlokasi di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta.
Konser ini terbuka untuk UMUM dan GRATIS dengan RESERVASI. Akan tetapi orkestra ini memiliki rating 18+ sehingga anak-anak di bawah 18 tahun tidak diperkenankan masuk ke dalam Concert Hall.
Baca Juga : Shawn Mendes Umumkan Tanggal Rilis Album Ke-5 pada 18 Oktober 2024
Bagi kalian yang tertarik untuk menonton konser ini, kalian dapat mengambil tiket langsung di Keraton Yogyakarta pada Jumat-Minggu, 6-8 September 2024 mulai pukul 06.00 – 08.00 WIB dengan kuota per hari hanya 200 tiket dan tidak ada reservasi online untuk pagelaran orkestra ini. Jadi karena tiket yang terbatas, siapa cepat dia dapat.
Jangan sampai terlewat agenda yang satu ini, untuk mengisi akhir pekan kalian dengan kegiatan yang beda dari biasanya.
Informasi lengkap dan ketentuan mengenai reservasi tiket, silakan cek di instagram @kratonjogja.event